Babinsa Kelurahan Tanah Datar Hadiri Musyawarah Kepengurusan Masjid Muslimin
Pekanbaru, Mimbarnegeri.com - Babinsa Koramil 02/Kota Kodim 0301/Pekanbaru Serma Agus Purwanto dan Sertu Edi Priyanto menghadiri musyawarah kepengurusan Masjid Muslimin.
Rapat koordinasi tersebut dilaksanakan di aula kantor lurah Tanah Datar Jalan Muslimin Kecamatan Pekanbaru Kota, Senin (16/09/2024).
Hadir dalam musyawarah itu, yaitu Lurah Tanah Datar Fahdil Rahmat, S. IP, Babinsa Kelurahan Tanah Datar Serma Agus Purwanto dan Sertu Edi Priyanto, Bhabinkamtibmas Polsek Pekanbaru Kota, Ketua LPM Kelurahan Tanah Datar, Ketua RW 01 dan tokoh masyarakat.
Serma Agus Purwanto mengatakan kegiatan undangan ini, sudah menjadi tanggung jawab sebagai Babinsa yang selalu berada di wilayah binaan. "Sudah tentu jika di wilayah ada kegiatan sekecil apapun, Babinsa harus terjun secara langsung," ujarnya.
Babinsa berharap setelah nanti dilakukan pembentukan dalam kepengurusan masjid paripurna dapat bekerja lebih maksimal lagi, sehingga apa yang diharapkan bersama-sama dapat terwujud dalam pengembangan kemajuan masjid ini.
Dirinya juga berpesan dan mengajak mari eratkan hubungan rasa persaudaraan yang baik melalui wadah islam ini.
”Demi tercapainya rasa persatuan dan kesatuan yang kuat," tutup Babinsa. (Pendim 0301)




Tulis Komentar