Pemprov Riau Masih Hitung Besaran APBD-P 2019


PEKANBARU - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau terus melakukan pembahasan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) 2019. Karena itu pemprov belum bisa memastikan berapa besaran anggaran di APBD-P nanti.

"APBD-P masih berproses. Kita masih menghitung, jadi belum tahu kita angkanya. Artinya semua masih by proses," kata Sekdaprov Riau, Ahmad Hijazi kepada wartawan, Kamis (18/7/2019).

Ahmad Hijazi mengatakan, saat ini pihaknya tengah melakukan penyesuaian untuk mencermati dan melihat faktor efesiensi dan menyesuaikan dengan visi misi kepala daerah.

"Termasuk kebutuhan-kebutuhan yang sifatnya mendesak. Kan ada beberapa kegiatan yang harusnya dianggarkan di APBD murni namun belum teranggarkan, seperti anggaran PPLP dan PPLM di Dispora Riau," ujarnya.

Ditanya apakah dalam pembahasan APBD juga memasukan kegiatan yang tak dijalankan di APBD murni 2019, Ahmad Hijazi menyatakan bisa saja, karena tidak ada batas waktu antara APBD murni dengan APBD-P.

"Kalau ada hal-hal yang perlu perubahan bisa saja dilakukan. Tapi jalannya kegiatan tetap berjalan seperti di APBD murni, karena antara APBD murni dan APBD-P tidak ada batas waktunya," tukasnya.

Untuk diketahui APBD-P Riau tahun 2019 mulai dibahas pada 8 Juli lalu, dan saat ini masih dalam pembahasan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Riau. (clc)
TERKAIT