IDI Rohil Kembali Santuni Anak Yatim di Empat Lokasi


BAGANSIAPIAPI - Ikatan Dokter Indonesia (IDI) cabang Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) kembali memberikan santunan kepada anak yatim, Selasa (21/5). Kali ini, IDI memberikan santunan di empat lokasi berbeda.

Ketua IDI Rohil dr Suratmin menyebutkan, pemberian santunan terhadap anak yatim ini masih dalam sepena peringatan Hari Bakti Dokter Indonesia (HBDI) ke 111. "Santunan ini merupakan sumbangan dari seluruh anggota IDI Rohil," katanya.

Adapun empat lokasi yang di berikan santunan lanjut Suratmin, yakni anak yatim di Banjar XII, Cempedak Rahuk, Kampung Banjar Gang Melati Tanah Putih Tanjung Melawan, panti asuhan Islamyah Al Ikhlas Baganbatu, serta satu Pesantren Tahfiz Quran di Jalan Kecamatan, Bagan Punak.

"Di Banjar XII diserahkan oleh dr suaidah, Cempedak Rauf oleh dr Meliana, Kampung mMlati oleh dr Nurul , panti asuhan Ismaiyah Al Ikhlas Baganbatu oleh dr Abdullah dan pesantren Tahfiz Quran oleh dr Lovita yang didampingi pengurus IDI lainnya," jelasnya.

Suratmin berharap, apa yang telah dilakukan oleh IDI Rohil dapat menjadi motivasi bagi yang lainnya.  Selain itu, apa yang telah diberikan dapat bermanfaat bagi banyak orang.

"Tidak ada oramg semakin miskin karena bersedekah, karena sering menyumbang malah hati menjadi tenang, rezeki semakin terbuka," pungkasnya. (hrc)
TERKAIT